Oleh: M. Zunaidi

Sobat GAPAKIN yang budiman, selama ini mungkin kita tidak begitu memperhatikan jika sesungguhnya banyak di sekeliling kita orang orang yang membutuhkan uluran tangan kita, jika ada orang yang meminta minta datang kepada kita, kita hanya berujar, " Ah ! Dasar pemalas !" sambil memberikan uang recehan yang bagi kita mungkin sudah tak berharga.


Sobat Gapakin yang budiman, coba kita simak Surat Al-Mudatsir :42-46 berikut:
  • Ayat 42 : "Apakah yang memasukkan kamu ke dalam Saqar (neraka)?"
  • Ayat 43 : Mereka menjawab: "Kami dahulu tidak termasuk orang-orang yang mengerjakan shalat,
  • Ayat 44 : Dan kami tidak (pula) memberi makan orang miskin,
  • Ayat 45 : Dan adalah kami membicarakan yang bathil, bersama dengan orang-orang yang membicarakannya,
  • Ayat 46 : Dan adalah kami mendustakan hari pembalasan,
Jika kita cermati ayat di atas, sesungguhnya dengan hadirnya orang yang meminta makan kepada kita berarti Alloh sedang melindungi kita, melindungi agar kita tidak masuk kedalam saqor (Neraka).


Sobat GAPAKIN melalui wadah yang kami beri nama GAPAKIN ini kami mengajak seluruh Manusia dan kaum Muslimin khususnya untuk berkenan menyisihkan sepiring nasi guna membantu saudara saudara kita yang lain yang membutuhkan bantuan kita.


Dalam Program sepiring nasi untuk Dhuafa wal masakin ini anda cukup menyisihkan sepiring nasi dalam satu minggu, yang untuk memudahkanya kami akan menariknya dalam bentuk uang.


Anda cukup menghubungi kami dan bila jaraknya dekat dengan kami, relawan kami akan datang menjemputnya, Insya Alloh. Tapi bila terlalu jauh, anda bisa langsung transfer ke rekening Gapakin, dengan No. Acc : 902 0618299, A/n : Fity Hidayati pada Bank Muamalat.


Insya Alloh pihak kami akan mengabari anda terkait penyaluran dana sepiring nasi tersebut. Dan setiap bulan akan kami beri laporannya melalui blog kita tercinta ini.

Posting Komentar

 
Top